bank umum


KB Bukopin Merombak Susunan Direksi dan Komisaris dalam RUPSLB

Standard Post with Image

Bprnews.id - PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang menyetujui perubahan susunan direksi dan komisaris perusahaan. Dalam keputusan tersebut, Seng Hyup Shin ditunjuk sebagai Wakil Komisaris Utama, sementara Im Jang Hyuk diangkat sebagai Direktur Bank KB Bukopin.

Perubahan susunan pengurus perusahaan ini akan efektif setelah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), termasuk melalui Penilaian Kemampuan dan Kepatutan (Fit and Proper Test), serta mematuhi semua ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Tom (Woo Yeul) Lee, Direktur Utama Bank KB Bukopin, menyatakan bahwa perubahan ini merupakan komitmen pemegang saham untuk mendorong pertumbuhan kinerja perusahaan di tengah dinamika industri perbankan yang terus berkembang.

Ia meyakini bahwa penyegaran ini akan memberikan semangat baru bagi Bank KB Bukopin untuk menjadi bank terpercaya dan dicintai oleh nasabah dan masyarakat Indonesia.

Sebelumnya, Seng Hyup Shin menjabat sebagai Direktur Keuangan Bank KB Bukopin, sementara Im Jang Hyuk memiliki pengalaman sebagai Director KB Securities Co., Ltd. Tom menambahkan bahwa perubahan ini akan memperkuat harmonisasi dan kolaborasi di perusahaan, serta diharapkan dapat mengeksplorasi berbagai target bisnis Bank KB Bukopin.

"Kami optimis komisaris dan direktur yang baru akan mampu membantu memperkuat berbagai program bisnis Bank KB Bukopin di masa depan, sekaligus melaksanakan fungsi pengawasan dan memberikan rekomendasi untuk kemajuan Perseroan," ujar Tom.

Berdasarkan keputusan RUPSLB Tahun 2024, berikut susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi bank KB Bukopin:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama - Jerry Marmen

Wakil Komisaris Utama - Seng Hyup Shin*

Komisaris - Nanang Supriyatno

Komisaris Independen - Tippy Joesoef

Komisaris Independen - Hae Wang Lee

Komisaris Independen - Stephen Liestyo

Komisaris Independen - Sukriansyah S. Latief

Komisaris Independen - Eugene K. Galbraith

 

Direksi

Direktur Utama - Woo Yeul Lee

Wakil Direktur Utama - Robby Mondong

Direktur - Helmi Fahrudin

Direktur - Dodi Widjajanto

Direktur - Yohanes Suhardi

Direktur - Henry Sawali

Direktur - Young Eun Moon*

Direktur - Jung Ho Han

Direktur - Im Jang Hyuk*

 

 

Share this Post:

TERBARU

Copyrights © 2025 All Rights Reserved by BPR News